Newest Job Vacancy ..... Lowongan Kerja Terbaru

Friday, July 11, 2008

PT APLIKANUSA LINTASARTA

Lintasarta, salah satu perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia telah membuka kesempatan untuk bergabung dan memimpin perusahaan di masa depan. Kami mencari orang orang kreatif dan bermotivasi untuk membagi dan mengembangkan semangat mereka dalam teknologi dan komunikasi yang akan meningkatkan taraf hidup masyarakat Indonesia di masa depan.


IP ENGINEER

Responsibilities:

* Bekerjasama secara Tim untuk mengembangkan secara berkala, dari disain jaringan, solusi, kebijakan dan rekomendasi atas sistem jaringan internet yang ada.
* Melakukan analisa, evaluasi, dan rekomendasi terhadap performansi jaringan internet.
* Memelihara performansi jaringan internet sesuai dengan standard service level yang ada.
* Bekerjasama baik secara individual atau Tim untuk menyediakan solusi end-to-end ke pelanggan.
* Bersedia bekerja dengan sistem kerja bergilir (Shift)

Requirements:

* Pria/Wanita, 25 - 30 tahun, S1/S2 Teknik Elektro Telekomunikasi atau Ilmu Komputer atau sejajar
* 3+ tahun pengalaman dengan perusahaan besar dalam design jaringan
* Memiliki kemampuan berkomunikasi, baik menulis dan berbicara dengan baik. (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris)
* Kreatif dalam memecahkan suatu permasalahan
* Memiliki pengalaman mengoperasikan router dan switch (Cisco, Nortel dan/atau Juniper) di perusahaan besar atau perusahaan telekomunikasi
* Menguasai routing protocol jaringan (BGP, OSPF, ISIS, dan MPLS)
* Memiliki pengalaman mengoperasikan sistem keamanan dan mekanisme pengendali akses, untuk mencegah akses yang tidak diinginkan
* Sangat diharapkan telah memiliki Sertifikasi Jaringan Internasional (CCNP, CCIP) atau pelatihan/sertifikasi lain yang setara.
* Menguasai sistem komunikasi data, komunikasi wireline, wireless dan VSAT
* Mengetahui konsep dasar komunikasi data
* Menguasai IP network management, topologi jaringan, TCP/IP internetworking, Ipv4/Ipv6 dan internet security
* Menguasai dan mengerti penggunaan perangkat switching, router dan alat-ukur
* Menguasai IP network management dan Internet routing management
* Mengerti Network Management System
* Menguasai sistem operasi Linux dan aplikasi-aplikasi network management system.
* Posisi tersedia di Jakarta, Medan, Surabaya, Bandung

NETWORK ENGINEER

Responsibilities:

* Bekerjasama secara Tim untuk mengembangkan secara berkala, dari disain jaringan, solusi, kebijakan dan rekomendasi atas sistem jaringan yang ada
* Melakukan penelitian, evaluasi, dan rekomendasi terhadap alat yang berhubungan dengan jaringan dan teknologi jaringan
* Membantu dan memimpin implementasi dari pertumbuhan infrastruktur jaringan Lintasarta.
* Bersedia bekerja dengan sistem kerja bergilir (shift)

Requirements:

* Pria/Wanita, 25 - 30 tahun, S1/S2 Teknik Elektro Telekomunikasi atau Ilmu Komputer atau sejajar
* 3+ tahun pengalaman dengan perusahaan besar dalam design jaringan
* Memiliki kemampuan berkomunikasi, baik menulis dan berbicara dengan baik. (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris)
* Kreatif dalam memecahkan suatu permasalahan
* Memiliki pengalaman mengoperasikan router dan switch (Cisco, Nortel dan/atau Juniper) di perusahaan besar atau perusahaan telekomunikasi
* Menguasai routing protocol jaringan (BGP, OSPF, ISIS, dan MPLS)
* Memiliki pengalaman mengoperasikan sistem keamanan dan mekanisme pengendali akses, untuk mencegah akses yang tidak diinginkan
* Berpengalaman dalam mengelola perubahan standar jaringan dan kebijakan konfigurasi.
* Memiliki penguasaan pengetahuan terhadap pengawasan jaringan dan alat administrasi jaringan lainnya.
* Sangat diharapkan telah memiliki Sertifikasi Jaringan Internasional (CCNP, CCIE, JNCIE) atau pelatihan/sertifikasi lain yang setara.
* Posisi tersedia di Jakarta, Medan, Surabaya, Bandung

General Requirement

* S1 atau S2 di bidang Sains atau bidang lain yang berhubungan dengan posisi yang dibuka dengan minimum IPK 3.0
* Mampu bekerja secara individu atau secara Tim.
* Memiliki kemampuan menulis dan berkomunikasi dengan Bahasa Inggris atau bahasa asing lainnya merupakan nilai lebih.
* Memiliki pengalaman di Perusahaan Telekomunikasi/Internet/ Perusahaan yang berhubungan dengan Teknologi Informasi.
* Pekerja keras, memiliki motivasi kerja.
* Bersedia bekerja dibawah tekanan, atau dalam tengat waktu tertentu.

Catatan Penting



Harap perhatikan catatan dibawah ini untuk memastikan bahwa surat lamaran anda akan dibaca dan anda dipanggil untuk wawancara.



1. Perhatikanlah semua persyaratan yang tertulis dibawah ini. Hanya kandidat yang

memenuhi syarat yang akan dipanggil untuk wawancara.



2. Surat lamaran ditulis dalam bahasa Inggris dan dikirimkan dalam format MS Word atau PDF.

* Surat lamaran
* Curriculum Vitae
* Foto terbaru

3. Lamaran dikirimkan lewat e-mail ke: hrd@lintasarta.co.id dengan posisi yang

diminati sebagai judul surat.


Kalau lamaran anda tidak memenuhi syarat diatas, anda tidak akan dipanggil untuk wawancara